Perkembangan dunia teknologi dan informasi akhir-akhir ini sangatlah pesat. Untuk itu kita mesti mampu memanfaatkannya dengan baik, salah satunya untuk belajar melalui internet. Brainly merupakan sebuah situs tempat belajar secara online di Internet, Situs Brainly ini dibuat untuk para pelajar mulai dari kalangan pelajar Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) Dan Sekolah Menengah Atas (SMA). Situs Brainly ini dibuat untuk membantu para pelajar indonesia mulai dari SD,SMP dan SMA untuk mengerjakan tugas atau pekerjaan rumahnya dengan dibantu oleh banyak orang.

Brainly itu sendiri merupakan jaringan pembelajaran terbesar yang ada di Indonesia ini, Situs Brainly ini sangat membantu para pelajar didalam menyelesaikan masalah para pelajar ketika mengerjakan tugas yang sulit atau tugas yang susah. Situs Brainly ini mempunyai puluhan ribu anggota yang siap membantu anggota lainnya di dalam menjawab tugas yang diberikan dari sekolahnya. Brainly ini bisa membuat anak-anak indonesia khususnya di kalangan pelajar menjadi lebih giat dan rajin di dalam mengerjakan tugasnya. Situs Brainly ini Membantu Meningkatkan Semangat-Semangat Belajar di dalam diri para pelajar.



Jejaring sosial ini memang tidak seperti jejaring sosial lainya. Ini membuktikan bahwa teknologi berguna baik bukan sebliknya yang biasanya teknologi selalu digunakan untuk hal-hal yang buruk. Keterbukaan untuk berbagi ilmu disini sangatlah besar karena penggunanya sangatlah banyak jumlahnya, dan tidak semua pengguna brainly bartanya tentang PR mereka masing-masing.

Brainly merupakan jaringan pembelajaran online yang bisa dijadikan sebagai salah satu manfaat adanya perkembangan teknologi di dunia ini. Para Pelajar bisa saling berhubungan dan berkomunikasi seputar materi-materi yang dipelajarinya di sekolahnya. Brainly ini menimbulkan dampak yang sangat positif untuk perkembangan para pelajar di indonesia.

Aplikasi ini sangat bagus untuk mengurangi penggunaan internet yang tidak positif seperti saling ejek dalam jejaring sosial facebook, atau twitter. Banyak pengguna internet yang biasanya menggu-nakan internet untuk kesenangan saja dan sangat sedikit untuk kepentingan pelajaran sekolah mereka sendiri. Dengan adanya aplikasi Brainly.co.id maka pengguna Brainly akan sangat terbantu dalam mengkatkan kecerdasan mereka masing-masing.


Brainly atau Komunitas tempat berbagi materi pembelajaran ini sangat bagus dan mengasikan sekali. Brainly mempunyai sistem unik yaitu setiap ada pengguna atau membernya yang membantu pengguna lain di dalam menjawab pertanyaan yang ditanyakan maka member yang menjawab tersebut akan diberikan poin, Poin yang diberikan tersebut kemudian dikumpulkan untuk meraih gelar di Brainly. Gelar-Gelar atau Peringkat yang terdapat di brainly diantaranya sebagai berikut :

  • Pemula, Gelar atau peringkat ini diberikan brainly untuk para pengguna baru yang masih memerlukan waktu untuk menunjukkan kepintarannya.
  • Gemar Membantu, Gelar atau peringkat ini diberikan brainly kepada pengguna baru yang sedang memulai petualangan dengan brainly, Petualangan yang dimaksud disini ialah yang memulai membantu pengguna brainly lainnya di dalam menjawab pertanyaan.
  • Ambisius, Gelar atau Peringkat ini diberikan oleh brainly kepada pengguna sudah sangat banyak membantu pengguna brainly lainnya di dalam menjawab pertanyaan, Pengguna dengan peringkat ini merupakan pengguna yang mempunyai kepercayaan dan akurasi yang bagus di dalam menjawab soal, Serta pengguna ini juga sangat kagum dan tertarik di dalam membantu orang.
  • Terpelajar, Gelar atau Peringkat ini diberikan kepada pengguna yang sudah memiliki aktivitas bagus yang tinggi, ulasan dan opini yang hebat. Jawaban-jawaban yang diberikan oleh pengguna dengan gelar ini merupakan jawaban yang terbaik dan bermutu.
  • Pakar, Gelar atau Peringkat ini diberikan kepada pengguna yang sudah terpercaya dan diverifikasi oleh banyak orang. Pengguna ini memberikan jawaban-jawaban yang bermutu tinggi dan melebihi pengguna tingkat terpelajar.
  • Si Hebat, Gelar yang diberikan kepada pengguna brainly yang sudah aktif dan ikut berkontribusi bersama brainly dengan jangka waktu yang lama, Pengguna ini lebih hebat dibandingkan Pakar.
  • Jenius, Merupakan Gelar yang paling bagus dan sempurna di Brainly. Pengguna dengan Gelar Jenius ini sangat teliti dan mempunyai jawaban yang sangat amat tepat serta sangat bagus, Pengguna Jenius ini merupakan pengguna yang sangat baik didalam menjawab pertanyaan. Pengguna Jenius ini merupakan tingkatan pengguna tertinggi di Brainly.

itulah Gelar-gelar atau peringkat-peringkat yang ada di Brainly, bisa langsung mendaftar atau membuat akun baru di Brainly.co.id jika anda ingin memulai petualangan di Brainly..
Brainly Indonesia juga memiliki aplikasi mobile yang bisa Anda download secara gratis di Android dan IOS.


0 komentar :

Post a Comment

 
Top